8+ Aplikasi untuk Cek Saldo E-Toll di Hp Android

doel.web.id – Pada kali ini kami akan membagikan rekomendasi aplikasi untuk cek saldo E-toll di Hp android yang bisa gunakan sesuai dengan kebutuhan atau jenis kartu E-toll anda.

Bagi anda pemilik kendaraan roda empat dan juga pengguna jalan toll, pastinya anda sudah tidak asing lagi dengan istilah saldo E-Toll dimana saldo e-Toll adalah jumlah uang yang tersedia di akun elektronik pengguna untuk pembayaran tol secara elektronik di jalan tol. Akun eletronik tersebut pun berbentuk fisik berupa kartu yang bisa digunakan sebagai alat pembayaran yang sah di tol tanpa harus menggunakan uang tunai.

Pada saat pengguna menggunakan kartu e-Toll atau perangkat elektronik lainnya yang terhubung dengan akun e-Toll mereka, saldo ini akan digunakan untuk membayar biaya tol secara otomatis saat melewati gerbang tol sesuai dengan tarif toll yang digunakan.

Apabila saldo e-Toll mencukupi, pengguna dapat terus menggunakan jalan tol tanpa perlu khawatir tentang membayar tunai atau melakukan transaksi lainnya secara langsung di gerbang tol. Jika saldo e-Toll habis, pengguna harus melakukan pengisian ulang saldo untuk melanjutkan penggunaan layanan e-Toll.

Dan sesuai dengan judul diatas, maka kali ini kami akan membagikan rekomendasi aplikasi untuk cek saldo E-toll di Hp android yang bisa membantu anda mengelola, mengatur, top up, hingga transfer saldo E-Toll anda.

Aplikasi untuk Cek Saldo E-Toll di Hp Android

Aplikasi untuk Cek Saldo E-Toll di Hp Android

eSaldo Info

Rekomendasi pertama adalah aplikasi bernama eSaldo Info yang dapat anda andalkan untuk melihat sisa saldo e-Toll. Anda hanya perlu mengaktifkan NFC di HP dan tap kartu e-Toll untuk melihat saldo. Tidak hanya kartu e-Toll, aplikasi eSaldo Info pun bisa mengecek sisa saldo dan riwayat transaksi dari kartu-kartu lain, seperti BRIZZI, Flazz, kartu Indomaret, Jak Lingko, dan masih banyak lagi.

Electronic Money Card Balance

Aplikasi untuk cek saldo e-toll yang pertama adalah Electronic Money Card Balance. Kartu ini mendukung pengecekan saldo e-money banyak kartu, seperti Mandiri e-Money, BNI Tap Cash, dan Flazz BCA.

Dengan adanya aplikasi ini pengguna jalan tol dapat dengan mudah melakukan pengecekan saldo dalam kartu e-money mereka. Dengan demikian, saat hendak masuk ke jalan tol mereka tidak perlu risau apakah saldo untuk bayar masih ada dan cukup atau sudah habis. Aplikasi ini hanya untuk pengecekan saldo saja dan tidak dapat digunakan untuk top-up atau mengisi saldo.

SaldoKu

SaldoKu adalah aplikasi untuk cek saldo e-Toll di Android yang punya fitur lengkap. Ya, selain bisa cek saldo kartu e-Toll, SaldoKu pun menawarkan fitur unggulan untuk mengecek sisa saldo dan riwayat transaksi dari lebih banyak kartu.

Di antaranya adalah kartu Mandiri e-Money dan e-Toll, BRIZZI, Flazz, BNI Tapcash, hingga MegaCash dari Bank Mega. Selain itu, Anda pun dapat melihat sisa saldo dari kartu Multi Trip yang bisa dipakai untuk transportasi MRT di Jakarta. Aplikasi ini juga bisa mendeteksi ada atau tidaknya fitur NFC di Hp anda.

e-Chis

eChis Riwayat Transaksi E-Toll
eChis Riwayat Transaksi E-Toll

Anda yang ingin melakukan perjalanan jauh via tol maka anda tidak perlu khawatir akan kehabisan saldo. Gunakan aplikasi e-Chis untuk mengecek sisa saldo e-Toll dengan NFC di HP, agar perjalanan tidak terganggu.

Anda hanya perlu menempelkan kartu e-Toll di ponsel untuk bisa melihat saldo yang tersisa.Tidak hanya bisa mengecek saldo kartu e-Toll, di aplikasi ini anda juga dapat mengetahui jumlah saldo dari kartu lain. Salah satunya kartu Flazz dari BCA.

Aplikasi untuk Cek Saldo E-Toll di Hp Android

Tokopedia

Tokopedia juga bisa menjadi tempat untuk mengetahui saldo e-money Mandiri dan juga mengisi saldonya. Caranya yaitu buka aplikasi Tokopedia. Pastikan anda telah teregister dulu jika belum punya akun.

Setelah masuk ke akun, anda bisa menuju ke menu Tagihan – E-Money, tekan tombol Cek Saldo, lalu tempelkan kartu e-money Mandirinya dan tunggu hingga info saldo muncul. Ingat, HP yang digunakan harus sudah support NFC.

BNI TapCash Go

Tap Cash BNI adalah salah satu kartu e-money yang juga bisa dipakai sebagai e-toll. Pengguna Tap Cash bank BNI dapat melakukan pengecekan saldo e-money mereka melalui aplikasi BNI Tap Cash Go. Pengguna juga dapat meng-update saldo mereka melalui aplikasi dengan pembayaran via ATM, EDC, atau SMS Banking.

BCA Mobile

Pengguna jalan tol yang melakukan pembayaran menggunakan Flazz BCA dapat dengan mudah mengetahui saldo yang tersisa dengan BCA Mobile. Sekali lagi, hanya HP yang sudah memiliki fitur NFC yang dapat melakukan pengecekan saldo e-money Flazz BCA.

Pengguna Flazz juga dapat melakukan transaksi-transaksi lain dengan BCA Mobile. Untuk bisa melakukan berbagai transaksi finansial di BCA Mobile, pengguna harus sudah terverifikasi oleh pihak bank BCA dengan cara datang langsung ke kantor cabang terdekat.

BRI Mobile

Pengguna yang sudah memasang aplikasi BRI Mobile dapat melakukan pengecekan saldo e-money Brizzi. Jika ponsel pengguna sudah mendukung fitur NFC, maka menu Brizzi akan otomatis tersedia di aplikasi BRI Mobile Banking.

Karena berada dalam satu tubuh BRI Mobile, pengguna juga dapat melakukan aktivitas perbankan lainnya seperti transfer antar bank, membayar berbagai jenis tagihan, dan lain-lain. Jadi lebih efektif dan efisien.

Top up Brizzi juga dapat dilakukan melalui BRI Mobile, hanya saja saldo yang masuk berstatus sebagai deposit sehingga perlu aktivasi kembali melalui EDC. Cara lainnya adalah dengan menggunakan internet banking yang bisa langsung digunakan.

Livin’ by MandiriAplikasi untuk Cek Saldo E-Toll di Hp Android

Dan terakhir, nasabah bank Mandiri yang sudah melakukan aktivasi Mandiri Online di HPnya dapat melakukan cek saldo e-toll. Caranya adalah dengan mengaktifkan fitur NFC, buka aplikasi Mandiri Online, kemudian pilih menu E-Money, lalu pilih menu Lihat / Perbaharui Saldo. Setelah itu tempelkan kartu e-money Mandiri dan tunggu hingga info saldo muncul di layar HP.

Demikian informasi mengenai aplikasi untuk cek saldo E-toll di Hp android yang bisa menjadi pilihan anda. Semoga berguna dan bermanfaat.