doel.web.id – Apakah anda memiliki kepentingan untuk merekam panggilan di WA, maka jangan lewatkan tips cara mudah merekam panggilan di whatsapp.
Sebagaimana yang kita ketahui bersama dimana WhatsApp merupakan salah satu di antara banyak aplikasi berkirim pesan yang sudah sangat populer, bahkan saking populernya, aplikasi ini juga sering disebut aplikasi “sejuta umat” sebab aplikasi ini hampir bisa ditemukan digunakan HP milik orang lain.
Kepopuleran WA pun tidak terlepas dari beragam fitur-fitur yang mampu memanjakan penggunanya dimana selain berkirim pesan, WhatsApp memiliki fitur melakukan panggilan suara atau WhatsApp call. Dengan WhatsApp call, anda bisa melakukan panggilan suara gratis, anda cukup memastikan memiliki sambungan internet yang stabil.
Sesuai dengan judul diatas, maka kali ini kami akan membagikan cara merekam panggilan di whatsapp bagi anda yang memiliki kepentingan atau kebutuhan untuk merekam lawan bicara anda dengan panggilan suara di WA.
Karena WA sendiri tidak menyediakan fitur merekam pembicaraan melalui panggilan suara, maka mau tidak mau anda harus menggunakan platform lainnya. Berikut kami bagikan tips cara mudah merekam panggilan di whatsapp yang bisa anda simak dibawah ini.
Tabel Konten
Cara Merekam Panggilan di WhatsApp
Menggunakan Fitur Perekam Layar Bawaan
- Cara pertama adalah dengan menggunakan fitur perekam layar bawaan dari HP anda. Simak langkah-langkahnya sebagai berikut.
- Pertama, lakukan panggilan telepon atau video seperti biasa di aplikasi WhatsApp.
- Selanjutnya, buka status bar atau bar noitifikasi. Cari perekam layar/screen recorder.
- Nyalakan perekam layar dengan mengetuk ikonnya.
- Lalu anda bisa pilih opsi “Media and mic” saat dialog baru muncul. Tekan “Start Recording” untuk mulai merekam.
- Perekaman akan dimulai saat sudah ada bar berisi tombol-tombol di layar HP. Dari sini, anda tinggal atur kapan mau berhenti atau memulai rekam panggilan lagi.
Pakai Aplikasi Pihak Ketiga
Selain cara diatas, anda juga bisa menggunakan aplikasi perekam layar pihak ketiga dimana dalam contoh ini kami akan menggunakan aplikasi bernama Mobizen Screen Recorder. Simak panduanya sebagai berikut.
- Pertama, silahkan download dan install aplikasi Mobizen Screen Recorder.
- Mulai panggilan WhatsApp seperti biasa.
- Silakan jalankan aplikasi Mobizen Screen Recorder. Akan ada floating circle yang berisi tools untuk perekaman.
- Buka floating circle-nya dan klik ikon bergambar video untuk merekam.
- Saat perekaman dimulai, lingkarannya akan menampilkan timer berjalan.
- Apabila anda sudah selesai, sentuh lingkaran tersebut dan tekan tombol stop/pause.
- Hasil rekaman panggilan WhatsApp akan langsung tersimpan ke galeri HP Anda.
Demikian informasi mengenai tips cara mudah merekam panggilan di whatsapp dimana cara ini mudah anda terapkan. Tetapi perlu anda catat agar tidak melanggar privasi orang lain yang melakukan pembicaraan pribadi dengan anda. Maka dari itu gunakan secara bijak.
Cara Mudah Merekam Panggilan di WhatsApp