doel.web.id – Bagi anda yang sedang mencari link download bocoran soal test CAT PPS Pemilu 2024, maka anda tepat berada di artikel ini, dimana anda bisa menyimak informasi lengkap mengenai Tes CAT PPS Pemilu 2024.
PPS atau singkatan dari Panitia Pemungutan Suara adalah panitia yang dibentuk oleh KPU Kabupaten/Kota untuk melaksanakan Pemilu di tingkat kelurahan/desa. Panitia ini dibentuk paling lambat enam bulan sebelum penyelenggaraan Pemilu dilaksanakan. Sementara masa pembubarannya dilakukan paling lambat dua bulan setelah hari pemungutan suara. Jika terjadi pemungutan suara ulang, Pemilu susulan, atau Pemilu lanjutan, maka masa kerjanya diperpanjang lagi selama dua bulan.
Untuk merekrut petugas PPS, maka akan dilakukan test CAT PSS dimana test CAT sendiri adalah test Computer Assisted Test (CAT) yang merupakan suatu sistem yang dipakai untuk membantu proses seleksi dengan alat bantu komputer. Dengan menggunakan Computer Assisted Test ini bisa mendapatkan standar minimal kompetensi dasar untuk para pelamar. Setelah melalui test CAT, maka akan dilanjutkan dengan test wawancara terlebih dahulu. Baca juga 6+ Aplikasi Belajar Bahasa Jepang Online Gratis dan Mudah
Perlunya test CAT dan wawancara PPS Pemilu 2024 ini merupakan langkah yang diperlukan supaya KPU benar-benar mengetahui rekam jejak calon anggota PPS beserta kondisi riilnya. Sehingga, pelaksana dapat memastikan bahwa calon anggota PPS benar-benar berkualitas.
Tabel Konten
Bentuk Tes Tulis CAT PPS Pemilu 2024
Bicara soal tes tertulis PPS, materi yang akan diujikan adalah pemahaman seputar Pemilu. Calon anggota akan diuji pengetahuannya tentang Pemilu yang meliputi sebagai berikut.
- Kelembagaan penyelenggaraan Pemilu
- Teknis penyelenggaraan Pemilu
- Administrasi Kepemiluan
- Pengetahuan kewilayahan
Selanjutnya, calon anggota PPS juga harus memiliki komitmen yang tinggi meliputi Integritas, Independensi, Loyalitas, Visi, dan Profesionalitas, dimana semua itu dapat diketahui melalui hasil tes tulis dan wawancara.
Tips Mengerjakan Soal tes CAT PPS Pemilu 2024 Biar Lolos
Berikut ini tips dan trik mengerjakan soal tes CAT PPS Pemilu 2024 yang bisa anda terapkan sebagai berikut.
Berdoa sebelum mengerjakan ujian
Yang pertama dan terpenting adalah sebelum memulai ujian, anda bisa berdoa terlebih dahulu untuk memberikan energi positif dalam segi spiritual dan mendapat ketenangan dalam mengerjakan soal ujian. Jangan panik, sebab meski anda sudah melakukan persiapan maksimal, tapi apabila anda tegang atau panik bisa berakibat pikiran anda menjadi blank.
Fokus dan Konsentrasi
Sebelum tes dilaksanakan, anda memerlukan konsentrasi penuh dan stamina. Jangan sampai anda lelah sehingga menyebabkan anda kehilangan konsentrasi saat berlangsungnya tes karena kondisi lelah.
Datang lebih awal sebelum ujian
Apabila anda belum begitu tahu lokasi tes pelaksanaan ujian, maka sebaiknya anda melakukan survei lokasi tes sehari sebelumnya. Setelah masuk ruangan anda terlebih dahulu akan diverifikasi data dan diberikan tata tertib pelaksanaannya.
Berikan jawaban dari setiap soal (tidak ada sistem minus apabila salah)
Jangan sampai anda meninggalkan komputer tanpa jawaban yang belum di isi alias kosong karena dalam CAT tidak ada sistem minus nilai, jika jawaban anda salah. Jadi lebih mengisi jawaban daripada tidak ada sama sekali.
Jangan terpengaruh dengan lingkungan sekitar
Ketika ada peserta lain yang sudah menyelesaikan jawaban lebih cepat, anda tetap tenang dan fokus, dan juga wajib mengecek kembali jawaban sebelum meninggalkan ruangan ujian, karena ketelitian juga merupakan factor sangat penting dalam mengerjakan soal. Sebab mereka yang duluan selesai, belum tentu juga jawaban mereka benar semua.
Kerjakan terlebih dahulu soal yang lebih mudah
Dengan efisien waktu pada soal yang sifatnya hafalan, maka anda akan punya waktu tambahan untuk mengerjakan soal teknis dan soal analisis penalaran yang relatif membutuhkan waktu lebih lama untuk mengerjakannya.
Strategi menjawab soal
Dan tips terakhir adalah dimana anda perlu menerapkan strategi untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tertentu. Sebagai contohnya, pada saat anda menemukan soal bacaan, dan jika yang ditanya adalah pokok pikiran, maka cukup baca bagian awal saja. Akhir atau tengah cukup baca cepat dan singkat, oleh karena itu anda perlu mengetahui setiap trik dari setiap soal – soal, yang semua itu terdapat trik – triknya dalam menjawab, maka sehingga anda bisa memiliki banyak waktu untuk mengerjakan soal lain yang tersisa.
Selain itu, menerapkan manajemen waktu sangat penting dalam tes ini. Anda bisa menargetkan waktu dalam menjawab soal seperti 1 menit selesai menjawab soal. Kemampuan ini pun bisa didapat dari latihan secara terus menerus dengan latihan soal soal yang mirip.
Download Bocoran Soal Tes CAT PPS Pemilu 2024
Bagi anda yang ingin mengetahui bocoran soal Tes CAT PPS Pemilu 2024, anda bisa langsung mendownload atau mengecek contoh soalnya DISINI
Demikian informasi mengenai download bocoran Soal Tes CAT PPS Pemilu 2024 bagi anda yang berencana melamar menjadi anggota PPS untuk pemilu nantinya yang sudah semakin dekat.
Download Bocoran Soal Tes CAT PPS Pemilu 2024