5 Aplikasi Translate Offline untuk Android Tanpa Internet

doel.web.id – Apakah anda mencari aplikasi translate offline untuk android tanpa internet yang mudah diakses kapan saja tanpa harus bergantung kuota internet? maka kali ini kami akan membagikan rekomendasi aplikasi yang bisa anda gunakan.

Sebagaimana yang kita ketahui bersama dimana saat ini sangat mudah menerjemahkan bahasa asing langsung dar HP tanpa harus membeli dan membuka kamus. Tidak hanya bahasa inggris, dimana hampir setiap bahasa di dunia yang populer telah memiliki cara mudah menerjemahkan ke bahasa yang dimengerti dengan cara cepat.

Salah satu platform penerjemah yang sudah sangat umum digunakan saat ini adalah Google Translate yang mana platform besutan google ini menyediakan beragam bahasa yang bisa dengan mudah digunakan untuk menerjemahkan kata hingga kalimat.

Namun sayangnya aplikasi Google Translate hanya bisa digunakan secara online dimana perangkat anda harus terhubung dengan internet terlebih dahulu. Selain google translate sebenarnya masih banyak aplikasi translate lainnya tetapi kebanyakan dari aplikasi tersebut harus tetap digunakan secara online alias anda harus memiliki kuota atau sinyal internet.

Akan tetapi kali ini kami akan membagikan aplikasi translate offline untuk android tanpa internet yang bisa anda gunaka untuk kebutuhan translate anda sehari mulai dari belajar bahasa asing, berbisnis dengan pengusaha asing, mengerjakan tugas bahasa aisng, hingga berbicara dengan warga setempat saat bepergian ke luar negeri. Penasaran? langsung saja simak daftarnya sebagai berikut.

Aplikasi Translate Offline untuk Android Tanpa Internet

Aplikasi Translate Offline untuk Android Tanpa Internet

Microsoft Translate

Microsoft Übersetzer
Microsoft Übersetzer

Microsoft Translate adalah aplikasi penerjemah yang paling laris dipakai pengguna Android. Aplikasi ini dapat berfungsi baik secara online maupun offline. Aplikasi ini juga mendukung penerjemahan teks dari 70 bahasa. Selain itu, aplikasi ini dapat menerjemahkan bahasa asing dari foto, screenshot atau tangkapan layar, dan suara.

iTranslate (iTranslate)

aplikasi translate offline

Pengguna iTranslate dapat terbantu memahami bahasa asing tanpa perlu menghabiskan kuota. Aplikasi ini pun mendukung penerjemahan dari 100-an bahasa. iTranslate memudahkan pengguna dengan fitur penerjemahan bahasa asing yang tertangkap kamera.

Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur standar penerjemahan bahasa asing dari suara percakapan dan teks tertulis. Aplikasi terjemahan offline ini memiliki tambahan fitur, antara lain kamus sinonim, dan antonim, transliterasi (panduan pengucapan kata bahasa asing).

TranslateZ (EVOLLY.APP)

TranslateZ dapat membantu pengguna menerjemahkan kalimat dari 90-an bahasa asing ke bahasa Indonesia serta sebaliknya. Aplikasi ini juga mendukung bahasa Sunda dan bahasa Jawa, selain bahasa Indonesia.

Pengguna dapat memanfaatkan aplikasi ini untuk menerjemahkan kata-kata tertulis, suara percakapan, hingga tulisan dalam gambar.

Naver Papago

Aplikasi ini memiliki segudang fitur yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini. Aplikasi ini dapat menerjemahkan teks, foto, suara, percakapan, halaman website, hingga tulisan tangan.

Tidak cuma itu, aplikasi terjemahan ini pun dapat berjalan tanpa koneksi internet alias berfungsi secara offline.Meski begitu, aplikasi ini cuma mendukung penerjemahan dalam 13 bahasa, termasuk bahasa Indonesia.

Translate All Language (TopTap Studio)

Aplikasi ini mendukung penerjemahan teks, suara percakapan dan rekaman hingga gambar dan foto. Fitur ini berfungsi untuk penerjemahan dalam lebih dari 100 bahasa. Aplikasi ini juga dapat berfungsi tanpa koneksi internet. TopTap Studio sebagai pengembang aplikasi ini menjamin pengguna dapat menikmati fitur penerjemahan itu dengan kualitas deteksi bahasa yang mumpuni.

Demikian informasi mengenai aplikasi translate offline untuk android tanpa internet yang mudah diakses kapan saja tanpa harus memerlukan kuota internet. Semoga berguna dan bermanfaat.

Post navigation