doel.web.id – Bagi anda pemegang kartu kredit mungkin anda pernah mendengar istilah grace period dan penasaran apa itu grace period? Anda bisa menyimak pengertiannya dibawah ini.
Jatuh tempo pembayaran kartu kredit merupakan salah satu masalah utama bagi pemegang kartu kredit dimana ketika anda tidak bisa membayar tepat waktu tagihan yang jatuh tempo maka anda akan dikenakan denda bunga sekaigus kewajiban membayarkan tagihan bulanan sekaligus. Namun ada solusi yang bisa anda lakukan untuk meringankan pembayaran kartu kredit dengan memanfaatkan grace period yang perlu anda ketahui.
Apa Itu Grace Period? Grace period adalah masa tenggang setelah jatuh tempo pembayaran hutang tanpa penghitungan denda bagi si nasabah atau penghutang. Biasanya, Grace period berlangsung selama 15 hari dan bisa anda temukan dalam angsuran rumah atau properti, kontrak asuransi, dan juga kartu kredit. Baca juga Cara Membuat Kartu Kredit Mandiri Online dari HP
Grace period ini memungkin nasabah yang tagihannya telah melewati jatuh tempo tetai tidak akan mendapatkan tanda merah dalam laporan kreditnya selama masih dalam periode grace period. Hal ini tentu sangat bermanfaat bagi anda yang mungkin karena suatu alasan, anda melewatkan tagihan kartu kredit sehingga pembayaran anda tercatat telah melewati jatuh tempo, tetapi dengan grace period anda tetap bisa segera membayarkan tagihan anda tanpa perlu terkena denda maupun catatan kredit buruk yang berpotensi “merusak” reputasi nama anda di perbankan.
Namun sayangnya, tidak semua penerbit kartu kredit yang menyediakan manfaat grace period bagi pemegang kartu kreditnya, jadi hal ini menjadi poin penting yang harus anda perhatikan ketika akan memilih kartu kredit dengan membaca dengan teliti syarat dan ketentuan bank sebelum anda benar-benar membuat kartu kredit dibank penerbit kartu kredit tersebut.
Apabila anda menemukan kartu kredit yang menawarkan grace period, maka anda harus tetap memperhatikan poin yang ada didalam kontrak tersebut, dimana beberapa poin yang harus anda perhatikan adalah sebagai berikut.
- Tanggal penutupan statement kartu kredit setiap bulannya.
- Jatuh tempo pembayaran tagihan kartu kredit.
- Sisa akhir (balance) kartu kredit Anda.
Tabel Konten
Cara Menentukan Grace Period Kartu Kredit
Tentu anda bertanya kapan dimulainya perhitungan grace period dan seberapa lama grace period berlangsung. Untuk mengetahuinya, anda harus tahu kapan tanggal penutupan transaksi kartu kredit anda setiap bulannya, dimana setiap transaksi yang dibuat setelah tanggal tersebut akan dicatat sebagai transaksi di bulan berikutnya.
Grace period akan mulai berlaku setelah tanggal penutupan hingga jatuh tempo pembayaran pada bulan transaksi tersebut. Adapun manfaat utama yang bisa dirasakan pemegang kartu kredit dengan grace period ini adalah membayar tagihan tanpa terkena bunga dan tanpa memiliki risiko riwayat pembayaran yang buruk.
Memanfaatkan Grace Period
Manfaat yang bisa anda gunakan saat grace period adalah dimana anda masih bisa melakukan pembelian tanpa dikenakan bunga dan jatuh tempo pembayarannya masih di bulan berikutnya. Jadi anda bisa memanfaatkannya dengan melakukan transaksi dalam jumlah besar sehari setelah tanggal penutupan tagihan bulan ini. Tetapi tentunya untuk hal yang bersifat urgen, penting maupun produktif. Sebab walaupun anda diuntungkan dengan grace period, tetapi tetap anda akan memiliki tagihan untuk anda bayarkan dibulan depan.
Tetapi sebagai catatan, anda harus membayar penuh tagihan anda setiap bulannya agar anda benar-benar bisa merasakan manfaat dari grace period. Umumnya pihak penerbit kartu kredit akan memberlakukan sistem denda atau penalti harian yang artinya anda hanya akan dikenakan denda selama belum menutup tagihan tersebut.
Tips Membayar Kartu Kredit Tepat Waktu
Agar anda bisa menjadi nasabah kartu kredit yang baik serta bisa memanfaatkan grace period ini, maka berikut tips membayar kartu kredit tepat waktu yang bisa menjadi catatan anda.
- Anda bisa melakukan pencatatan keuangan untuk semua transaksi yang anda buat setiap bulannya. Dengan demikian anda dapat menghindari penggunaan kartu untuk sesuatu yang tidak diperlukan.
- Anda bisa meninjau ulang pengeluaran dengan memotong kebutuhan yang tidak perlu, seperti belanja bulanan, TV berlangganan, dan lain sebagainya.
- Gunakan sistem auto pay pada kartu kredit anda sehingga Anda tidak akan terlambat membayar tagihan kartu kredit setiap bulannya.
Demikian informasi mengenai apa itu grace period pada kartu kredit, dimana grace period ini bisa sangat menguntungkan untuk pemilik kartu kredit dan memberikan tenggang waktu antara penutupan transaksi serta jatuh tempo pembayaran memberikan ruang untuk membayar tagihan bebas bunga.
Apa itu Grace Period? Begini Pengertiannya