doel.web.id – Bagi anda yang ingin mendownload, menggunakan serta memainkan ragam aplikasi android di PC, maka anda wajib download aplikasi android Bluestacks yang ringan dan aman untuk anda gunakan di PC.

Perlu anda ketahui bahwa HP android sesuai dengan namanya menggunakan sistem operasi android yang mana normalnya aplikasi android tidak bisa dijalankan pada PC yang memiliki sistem operasi android. Maka untuk mengakalinya, anda bisa menggunakan aplikasi emulator. Adapun emulator yang sangat populer digunakan banyak orang adalah emulator bernama Bluestacks.

Bluestacks sendiri adalah sebuah aplikasi yang bersifat atau freeware yang bertipe jenis virtual mesin untuk menjalankan segala macam aplikasi berbasis android di personal computer (PC). Untuk saat ini aplikasi Bluestacks tersedia di beberapa sistem operasi seperti Windows dan Machintos. Bluestacks pertama kali di perkenalkan pada tahun 2009 oleh perusahaan yang bernama Bluestacks juga di bawah kepemimpinan Rosen Sharma.

Adapun Bluestacks biasanya di gunakan oleh mereka yang ingin mencoba aplikasi android lewat komputer baik untuk pengguna biasa maupun oleh para spesialis progammer yang memanfaatkan Bluestacks sebagai media tester sebelum di install secara langsung di perangkat android. Bluestacks memungkinkan anda untuk menjalankan aplikasi mobile android di komputer secara maksimal.

Download Aplikasi Android Bluestacks Ringan

Fitur Bluestacks

Berikut beberapa fitur yang bisa didapatkan dengan menggunakan Bluestacks yang bisa anda simak sebagai berikut.

Memainkan Game Android di Layar yang Lebih Besar

Keuntungan pertama dari menggunakan Bluestacks adalah anda dapat memainkan game Android pada layar yang lebih besar dan lebih nyaman. Anda tidak perlu khawatir tentang batasan baterai atau ukuran layar HP anda lagi. Anda bisa memainkan banyak game android seperti mobile legends, PUBG mobile, dan lain sebagainya.

Mengikuti Obrolan WhatsApp dari PC

Dengan menggunakan Bluestacks, anda dapat mengakses obrolan WhatsApp Anda dari PC anda. Ini sangat berguna jika anda sedang bekerja atau sedang menggunakan PC. Anda tidak perlu terus-menerus melihat HP anda untuk mengikuti obrolan.

Mengedit Foto di Instagram dari PC

Dengan menggunakan Bluestacks, anda dapat mengedit foto di Instagram dari PC Anda. Anda tidak perlu memindahkan foto dari PC ke HP dan memindahkannya kembali ke PC lagi. Cukup unduh aplikasi Instagram di Bluestacks, dan anda dapat mengedit foto di Instagram langsung dari PC anda.

Ringan dan Mudah Digunakan

Aplikasi emulator Bluestacks ini dikenal karena aplikasinya yang ringan berjalan di laptop tanpa memerlukan spesifikasi PC yang canggih. Selain itu aplikasi ini juga mudah digunakan oleh siapapun.

Download Aplikasi Android Bluestacks Ringan untuk PC Terbaru

Bagi anda yang ingin menggunakan emulator Bluestacks di PC anda, maka anda bisa langsung menuju kesitus resminya dengan mengetik https://www.bluestacks.com/ dibrowser anda atau anda juga bisa klik DISINI bagi anda pengguna versi Windows 7, 8, 10. Anda bisa mendownload dan menggunakannya secara gratis. Tetapi sebagai catatan dimana anda harus memastikan perangkat PC anda memenuhi minumum persayaratan untuk dapat menjalankan aplikasi Bluestack ini dengan normal dan lancar.

Demikian informasi mengenai download aplikasi android Bluestacks yang ringan dan aman. Kini anda bisa memanfaatkan PC anda bermain game android favorit anda dengan layar yang lebih besar dan control keyboard yang lebih lega. Tidak hanya itu, anda bisa menggunakan aplikasi lainnya dengan layar yang lebih lega sehingga anda tidak perlu memandangi layar HP android anda yang terbatas.

Shares: