Tutorial Cara Membuat Walpaper dengan Aplikasi Foto Picsay Pro Dalam Hitungan Menit

doel.web.id – Jika anda sedang mencari cara membuat wallpaper dari foto yang anda miliki, maka simak tutorial cara membuat wallpaper dengan aplikasi foto picsay pro yang bisa anda kerjakan hanya dalam hitungan menit.

Apabila dulu, kegiatan edit mengedit foto hanya bisa dilakukan para editor foto atau fotografer tetapi di era kemajuan teknologi aplikasi seperti saat ini membuat siapapun bisa mengedit foto dengan mudah langsung dari HP. Tidak perlu perangkat PC yang mahal, atau sofware editing yang premium, yang anda butuhkan hanya aplikasi edit foto di HP anda yang saat ini sudah banyak beredar dengan berbagai nama dan fitur-fitur istimewanya.

Saat ini mengedit foto menjadi hal yang umum dilakukan banyak pengguna HP untuk berbagai macam kebutuhan mulai dari berbagi di sosial media, berbagi di WA, maupun untuk kebutuhan kerja maupun kuliah atau sekolah.

Adapun salah satu aplikasi edit foto yang saat ini populer digunakan banyak orang adalah aplikasi bernama Picsay pro yang hadir mengusung banyak fitur untuk memudahkan para penggunanya dalam mengedit foto, baik itu para pemula hingga profersional.

Sesuai dengan judul diatas, kali ini kami akan membagikan panduan cara membuat wallpaper dengan aplikasi foto picsay pro untuk anda gunakan mengedit foto yang anda gunakan dan nantinya bisa anda gunakan sebagai wallpaper pada halaman utama di HP anda atau di lock screen tempat anda memasukkan password atau sandi.

Cara Membuat Wallpaper Lockscreen atau Homescreen

Tutorial Cara Membuat Walpaper dengan Aplikasi Foto Picsay Pro

Berikut panduan cara membuat wallpaper dengan aplikasi foto picsay pro yang bisa anda simak dibawah ini.

  • Silakan anda masuk ke aplikasi foto Picsay Pro yang sebelumnya sudah didownload, kemudian ketuk “Get Picture” yang terletak di bagian kotak berwarna abu-abu di tengah.
  • Untuk membuat sebuah wallpaper lockscreen atau homescreen, maka anda harus melakukan screenshot tampilan utama hp terlebih dahulu.
  • Setelah itu anda bisa memilih opsi “Photos”, dan dilanjut dengan klik menu “Effect”.
  • Setelah itu nanti akan muncul beberapa fitur yang ditawarkan, dan karena membuat sebuah walpaper silahkan anda memilih opsi “Paint”.
  • Berikutnya silahkan warnai semua gambar dari hasil screenshot tersebut, namun disarankan untuk mewarnai dengan warna sesuai background gambarnya.
  • Setelah anda sudah selesai mewarnai semua gambar tersebut maka akan ada simbol “Checklist” di bagian pojok kanan atas, dan silahkan memilih menu “Effect” untuk memasukkan gambar yang diinginkan.
  • Kemudian anda bisa lanjut memilih “Insert Picture”, untuk memasukkan gambarnya.
  • Setelah itu jangan lupa pilih opsi “Checklist” yang terletak di bagian pojok kanan atas, dan selanjutnya atur gambar sesuai ukuran dan keinginan.
  • Berikutnya ketika sudah selesai maka klik “Checklist” kembali, dan anda juga bisa menambahkan stiker supaya semakin menarik.
  • Setelah anda sudah menambahkan stiker dan mengatur letaknya, maka klik opsi “Export” untuk menyimpan hasil editannya.

Cara Membuat Wallpaper Shadow

Cara Membuat Wallpaper Shadow

Selanjutnya bagi kanda yang bosan dengan tampilan wallpaper biasa, anda bisa mengikuti cara pembuatan sebuah walpaper shadow sebagai berikut.

  • Pertama, silahkan anda masuk ke halaman aplikasi foto Picsay Pro, lalu pilih “Photos” dan ambil gambar yang sebelumnya sudah di screenshot.
  • Kemudian warnai semua bagian gambar tersebut dengan menggunakan fitur “Paint”, lalu klik tanda “Checklist” yang terletak di bagian pojok kanan atas.
  • Kemudian masukkan gambar yang akan dijadikan walpaper, caranya dengan klik menu “Insert Picture”.
  • Setelah itu anda bisa menekan kembali tombol “Checklist”, dan silahkan atur gambar sesuai ukuran background.
  • Kemudian masukan gambar yang sama seperti sebelumnya, caranya dengan menuju menu “Insert Picture” setelah itu klik “Checklist”.
  • Berikutnya akan muncul dia gambar yang sama, dan anda dapat menarik bagian atas gambar kedua sampai seperti terbalik.
  • Setelah itu jangan lupa menggantinya menjadi “Mirror”, dan silahkan pilih “Perspective Tool” untuk mengubah serta mengatur gambar kedua seperti bayangan pertama.
  • Kemudian anda bisa memilih opsi “Export” untuk menyimpan hasil editan tersebut.

Demikian informasi mengenai tutorial cara membuat wallpaper dengan aplikasi foto picsay pro. Semoga berguna dan bermanfaat.

Post navigation