Begini Cara Menggunakan Aplikasi Video Vidmate

doel.web.id – Bagi anda yang ingin mendownload video dari berbagai platform media online. Seperti YouTube, Smule, Dailymontion, Facebook dan lain sebagainya maka aplikasi Vidmate bisa menjadi solusi anda. Begini cara menggunakan aplikasi video vidmate yang bisa anda simak dibawah ini.

Seperti yang kami sebutkan diatas, aplikasi Vidmate merupakan aplikasi yang memungkinkan anda mendownload video dari banyak platform online secara bebas dan gratis. Tidak heran apabila aplikasi ini menjadi sangat populer digunakan bagi para pengguna internet karena kemudahan yang berikan aplikasi ini untuk mendownload video favorit secara gratis.

Bahkan istimewanya lagi, anda bisa mendownload video dalam format mp3 saja yang berguna bagi anda yang hanya ingin mendownload video untuk mengambil lagunya saja seperti video musik dan video official maupun sountrack film favorit.

Cara Menggunakan Aplikasi Video Vidmate

Cara Menggunakan Aplikasi Video Vidmate

Sekedar informasi, bagi anda yang ingin mendownload dan menggunakan aplikasi ini untuk mendownload video favorit ke perangkat anda, maka anda tidak akan bisa mendapatkan aplikasi di appstore maupun playstore dimana anda harus mendownload aplikasinya langsung di situs resminya. Karena anda akan mendownload secara manual dan nantinya format file akan berbentuk apk, maka simak panduan cara menginstall aplikasi vidmate yang bisa anda catat sebagai berikut.

  • Pertama, silahkan anda membuka menu setting atau pengaturan di HP anda, lalu pilih Security atau Privacy
  • Lalu kemudian pilih Unknown Sources, kemudian aktifkan. Apabila muncul notifikasi, anda bisa klik OK.
  • Langkah selanjutnya adalah mencari aplikasi Vidmate, dimana anda bisa membuka browser dan Google
  • Lalu ketik “download aplikasi Vidmate terbaru”
  • Kunjungi salah satu website yang muncul dan download
  • Setelah selesai diunduh, anda bisa langsung install Vidmatr APK
  • Lalu silahkan tunggu proses sampai selesai

Cara Menggunakan Vidmate Untuk Menyimpan Video ke Hp

Cara Menggunakan Vidmate Untuk Menyimpan Video ke Hp

Apabila anda telah berhasil mendownload aplikasi, maka selanjutnya adalah panduan cara menggunakan aplikasi ini untuk mendownload video favorit anda yang bisa anda simak sebagai berikut.

  • Pertama, silahkan buka platform video seperti YouTube dan sebagainya
  • Lalu pilih video yang ingin di download, kemudian copy URL video
  • Kemudian buka aplikasi Vidmate dan pastekan URL video yang sudah anda salin
  • Klik opsi download
  • Anda bisa mengatur resolusi video yang diinginkan. Sebagai catatan, semakin besar resolusi maka semakin besar pula file yang akan download. Jadi pastikan ruang penyimpanan di HP anda mencukupi.
  • Lalu tunggu hingga download akan dimulai

Sangat mudah sekali bukan langkah-langkah download video dari YouTube lewat Vidmate?. Aplikasi Vidmate lama merupakan menjadi alternatif yang lebih ramah di HP karena aplikasi ini berukuran lebih ringan. Sementara itu, fitur-fitur lebih komplit dan canggih bisa menginstall versi terbarunya dengan tambahan yang semakin canggih untuk memberikan anda layanan terbaik.

Demikian informasi mengenai cara menggunakan aplikasi video vidmate. Mudah dan anti ribet bukan? Kini anda bebas mendownload video-video favorit anda untuk anda simpan di perangkat dan bisa anda nonton kapan saja. Semoga berguna dan bermanfaat.