doel.web.id – Apakah anda mencari ide game yang bisa anda mainkan seru-seruan bersama keluarga, pasangan atau teman, maka mengapa anda tidak bermain permainkan ludo saja? tidak perlu membeli ludo karena telah tersedia versi onlinenya. Dan kali ini kami kami akan membagikan rekomendasi game Ludo terbaik dan seru untuk anda mainkan di HP android anda.
Sebagai informasi Ludo adalah sebuah permainan jaman dulu yang sangat populer. Permainan ini bisa dikatakan “seangkatan” dengan permainan ular tangga, monopoly dan beberapa permainan jenis board lainnya.
Populer di era 90an dengan ciri khas sebuah papan dengan warna-warna yang menarik dan gameplay yang menarik membuat banyak orang rela menghabiskan waktu bermain permainan ini bersama orang-orang terdekat.
Permainan Ludo sendiri bisa dimainkan maksimal 4 orang dan dimana etiap pemain haru bisa mengumpulkan baduk-baduk di tengah papan. Selanjutnya, para pemain harus memutarinya sesuai dengan angka dadu yang keluar dan berlomba menjadi juara.
Dan kini, permainan Ludo kembali banyak digemari dimana saat ini permainan ini tersedia dalam bentuk aplikasi game di android dan bisa dimainkan secara online bersama teman walaupun berada di tempat yang berbeda.
Berikut kami bagikan rekomendasi game Ludo terbaik dan seru untuk anda mainkan di HP android.
Tabel Konten
Game Ludo Terbaik dan Seru di Android
Ludo Club
Ludo club adalah game yang bisa anda mainkan secara online sehingga anda memainkannya secara multiplayer dengan mengajak pemain lain main bersama anda. Untuk aturan permainannya masih sama dengan ludo pada umumnya. Selain aturannya sama, game ini juga akan menampilkan setiap poin yang anda kumpulkan.
Ludo King
Bermain game ludo bersama teman-teman atau bersama keluarga pasti sangat seru. Nah, kini anda tidak perlu repot lagi untuk bermain ludo dengan membawa beragam peralatan ludo seperti papan, baduk dan juga dadu. Anda bisa memainkan Ludo King di HP Android.
Ludo King memiliki aturan yang kurang lebih tidak berbeda dari permainan ludo pada umumnya. Untuk memainkan Ludo King harus memiliki minimal jumlah pemain 2 orang dan maksimalnya adalah 4 orang. Setiap pemain diberikan 4 baduk dimana setiap pemain harus mengumpulkan semua baduk di bagian akhir.
Ludo Classic
Game ludo ini hadir dengan tampilan permainan yang lebih klasik cukup mumpuni. Varian fitur-fitur unggulan pun tidak luput dipasangkan ke dalam Ludo Classic. Beberapa fiturnya yakni seperti tersedianya permainan secara offline maupun online. Jadi, pemain Ludo Classic bisa memilih untuk bermain dengan internet ataupun tidak menggunakan internet. Jika anda bermain offline, maka lawan anda adalah AI dari Ludo Classic. Namun, jika bermain secara online, lawan anda adalah teman anda sendiri.
Ludo Party
Ludo Party dari Catchy games membiarkan para pemain game-nya untuk berduel adu kelihaian dalam permainan ludo secara real time. Tidak hanya secara real time saja, bahkan dalam game Ludo Party ini pemain bisa bertemu bahkan bermain bersama dengan para pemain Ludo Party di seluruh dunia.
Selain itu terdapat juga fitur lainnya yang disediakan Ludo Party yakni hadirnya scoring system dimana skor setiap pemain akan dipajang dan disesuaikan dengan skor para pemain Ludo Party di seluruh dunia. Namun, anda tidak perlu khawatir, Ludo Party juga menyediakan mode offline dengan melawan AI yang sudah ada di Ludo Party.
Ludo World
Ludo World memungkinkan anda untuk memainkan permainan ini dengan lebih menyenangkan. Tersedia opsi untuk bermain secara daring dengan sesama pemain lain yang akan dipilih acak. Ada pula mode bermain secara lokal, dengan teman, dan melawan AI.
Dengan memainkan game ini, anda dapat memilih mode permainan ludo: klasik atau power. Nah, khusus yang power ini, anda akan mendapat booster items agar permainan berjalan dengan lebih seru.
Di Ludo World, anda bisa menyelesaikan misi harian dan mendapatkan banyak koin. Biar makin seru, anda bisa mengajak teman anda untuk bergabung ke dalam tim, dan coba permainan ludo 2 lawan 2.
Ludo Neo-Classic
Ludo Neo-Classic sebagai salah satu permainan dengan konsep ludo yang bisa menjadi pilihan tepat untuk anda dimana terdapat berbagai macam fitur andalan tersemat dan terpasang ke dalam permainan Ludo Neo-Classic. Di dalam game ini, anda bisa memilih peraturan yang disesuaikan oleh negara masing-masing.
Selain itu, game ini akan menampilkan sebuah permainan dengan animasi grafis yang klasik namun tetap menarik. Dan spesialnya lagi, game ini menyajikan dadu yang bisa berubah warna sesuai pada saat pemain giliran untuk mengocok dadu.
Demikian informasi mengenai rekomendasi game Ludo terbaik dan seru untuk anda mainkan di HP android anda. Semoga berguna dan bermanfaat.
Rekomendasi Game Ludo Terbaik dan Seru di Android